Tag Archives: Ahlus Sunnah

Untaian Hikmah Ulama Sunnah [Bagian 1]

1388_1152644005

Cara Mempelajari al-Qur’an

[1] Ibnu Mas’ud radhiyallahu’anhu berkata, “Dahulu kami -para sahabat- apabila belajar kepada Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam sepuluh ayat, maka kami tidaklah mempelajari sepuluh ayat lain yang diturunkan berikutnya kecuali setelah kami pelajari apa yang terkandung di dalamnya.” Hadits ini disahihkan oleh al-Hakim dan adz-Dzahabi menyepakatinya (lihat al-Jami’ li Ahkam al-Qur’an [1/68])

Continue reading →

Donasi Pondok Pesantren Darul Qur’an, Kediri

6334145030_a62b51db88_z

Kepada Ykh.
Bapak/Ibu/Sdr/Sdri Kaum Muslimin
Di Manapun Anda Berada.

Assalamu’alaikum warohmatullahi wabarokatuh.

Segala puji bagi Allah Rabb semesta alam, sholawat dan salam semoga senantiasa tercurah kepada nabi kita Muhammad shollallahu ‘alaihi wasallam, keluarga, sahabat dan para pengikutnya yang setia.

Continue reading →

Jalan Menuju Kemuliaan

hqdefault

Segala puji bagi Allah, salawat dan salam semoga selalu terlimpah kepada hamba dan rasul-Nya, para sahabatnya, dan para pengikut setia mereka. Amma ba’du.

Dalam sebuah atsar/riwayat dari ‘Umar bin Khaththab radhiyallahu’anhu, beliau pernah mengatakan, “Kami adalah suatu kaum yang dimuliakan oleh Allah dengan Islam, kapan saja kami mencari kemuliaan itu dari selainnya, maka kami pasti dihinakan.” Diriwayatkan oleh al-Hakim dalam al-Mustadrak, dan beliau mensahihkannya.

Continue reading →

Akidah Yang Benar dan Kokoh

945773_451219094975503_856405485_n

oleh Syaikh Shalih bin Fauzan al-Fauzan hafizhahullah

Akidah yang benar adalah akidah yang dibawa oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam dan akidah yang beliau dakwahkan.

Beliau ‘alaihish sholatu was salam telah menerangkan, bahwa, “Umat ini sepeninggal beliau akan terpecah menjadi tujuh puluh tiga kelompok; semuanya di neraka kecuali satu.” Mereka/para sahabat bertanya, “Siapakah satu kelompok itu, wahai Rasulullah?” Beliau menjawab, “Siapa pun yang berada di atas ajaran sebagaimana ajaranku dan para sahabatku pada hari ini.” (HR. Abu Dawud dalam as-Sunnah [4597], Ahmad [4/102], dan ad-Darimi dalam as-Siyar [2518])

Continue reading →

Meniti Jalan Selamat

Fitur-Canggih-Yang-Terdapat-Pada-Mobil-Baru

Dalam bukunya -yang diberi kata pengantar oleh Syaikh Shalih al-Fauzan dan dimuroja’ah oleh Syaikh Rabi’ bin Hadi hafizhahumallahu– Syaikh Abdullah bin Shalfiq azh-Zhafiri hafizhahullah menjelaskan, bahwa ada empat perkara utama yang menjadi tema sentral atau pusat perhatian di dalam manhaj salaf. Keempat perkara itu adalah :

Continue reading →

Imam Waki’ bin al-Jarrah, Ahli Hadits Dari Iraq

أقوال-العلماء-500x330

Kaum muslimin yang dirahmati Allah, pada kesempatan ini kami bermaksud memperkenalkan sosok salah seorang ulama besar umat Islam yang hidup di awal-awal masa Islam setelah zaman Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam dan para sahabatnya. Mudah-mudahan bisa menjadi ibrah/bahan pelajaran dan tambahan motivasi bagi kita.

Continue reading →

Download Kumpulan Nasihat Ulama Sunnah

islammedia.free.fr

Bismillah.

Berikut ini kami sajikan kepada segenap pembaca, sebuah kumpulan nasihat ulama dalam format PDF. Semoga dengan membaca dan mengamalkan nasihat-nasihat mereka bisa membuahkan kebahagiaan dan ketentraman di dalam hidup.

Continue reading →

Download Ceramah Tauhid Para Ulama

393138_543807595649119_296667205_n

Bismillah.

Berikut ini kami sajikan ke hadapan para pembaca, beberapa link download ceramah para ulama [berbahasa arab] yang membahas materi-materi penting dalam ilmu tauhid. Semoga bermanfaat.

Continue reading →

Sumber Kesesatan

images

Syaikh Abdurrazzaq al-Badr hafizhahullah berkata:

Barangsiapa yang mencermati keadaan kaum ahli bid’ah secara umum, niscaya akan dia dapati bahwa sebenarnya sumber kesesatan mereka itu adalah karena tidak berpegang teguh dengan al-Kitab dan as-Sunnah.

Continue reading →

Konsep Iman, Antara Ahlus Sunnah dengan Ahlul Bid’ah

grand

Iman dalam Pandangan Ahlus Sunnah

Imam Ibnu Qudamah al-Maqdisi rahimahullah mengatakan, “Iman adalah ucapan dengan lisan, amal dengan anggota badan, keyakinan dengan hati. Ia dapat bertambah dengan sebab ketaatan, dan berkurang dengan sebab kemaksiatan.” (lihat Syarh Lum’at al-I’tiqad al-Hadi ila Sabil ar-Rasyad oleh Syaikh Ibnu Utsaimin hal. 98)

Continue reading →